Dumai, 31 Maret 2024 – Pengurus Daerah (Pengda) PLC Dumai melalui program rutin tahunan tiap bulan Ramadhan, pada tahun ini Ramadhan 1445 H PLC Dumai kembali mewujudkan kegiatan dengan memberikan santunan kepada anak yatim piatu di Panti asuhan Takdir Illahi Dumai dan berbagi takjil kepada pengendara di jalan.
Pada hari Minggu (31/3/2024), siang harinya PLC Dumai mengunjungi Panti Asuhan Takdir Illahi di bukit kapur dan memberikan santunan yang diberikan berupa uang tunai, paket sembako.
Ketua Pengda PLC Dumai, M Irson Suherman, mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk membantu dan berbagi kebahagian dengan anak-anak panti asuhan di bulan Ramadhan.
“Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan anak-anak yatim di bulan Ramadhan yang penuh berkah ini. Semoga dengan santunan ini, dapat membantu mereka untuk memenuhi kebutuhan di bulan Ramadhan,” ujar M Irson.
Selain memberikan santunan kepada anak yatim piatu, sore harinya PLC Dumai juga membagikan 500 paket takjil kepada pengendara di Jalan lintas Dumai – Duri Kec Bukit Kapur Dumai.
Pembagian takjil ini dilakukan untuk membantu masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa, khususnya bagi para pengendara yang tidak sempat berbuka puasa di rumah.
Salah satu pengendara yang menerima takjil, Ridho, mengucapkan terima kasih kepada Penari Lintas Community atas kegiatan ini.
“Terima kasih kepada PLC Dumai atas takjilnya. Sangat membantu saya yang sedang dalam perjalanan dan tidak sempat berbuka puasa di rumah,” ujar Ridho
M. Irson menambahkan, bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bentuk komitmen PLC Dumai untuk terus berkontribusi kepada masyarakat sekitar.
Kegiatan berbagi santunan dan takjil ini merupakan agenda rutin PLC Dumai di bulan Ramadhan. Setelah kegiatan dilaksanakan hari itu juga PLC langsung menutup kegiatan dengan mengadakan berbagai kegiatan lainnya, seperti buka puasa bersama member dan keluarga besar PLC Dumai di home base member PLC Dumai om Fauzan.
Melalui WAG Group PLC Dumai M Irson Suherman, menyampaikan ucapan terima kasih kepada member PLC Dumai, ” Terima kasih kami ucapkan kepada seluruh member PLC Pengda Dumai yang telah menginfakkan hartanya di jalan Allah melalui komunitas tercinta kita ini, untuk membantu sesama didalam kegiatan agenda rutin ramadhan tahun ini, menyantuni anak yatim dan berbagi takjil yang telah selesai kita laksanakan. Semoga Allah Subhana Wa Taala menggantinya dengan berlipat ganda dan menjadi amal yang tiada putus di dunia dan akhirat nanti Aamiin..
kami dari pengurus mohon maaf yang sebesar-besarnya jika ada kekurangan dalam menyalurkan bansos tahun ini, Wassalam “
Humas PLC MP Dumai.