Payakumbuh | 28 Agustus2024.
Dewan Pimpinan Pusat Penari Lintas Community (DPP PLC) akan menggelar agenda akbar Rakernas dan Anniversary ke 9 tahun, pada awal bulan oktober 2024.
2 (dua) agenda besar secara Nasional sudah menanti H – 40 dan di Laksanakan saat ini oleh Panitia Pelaksana yaitu dari Dewan Pimpinan Daerah PLC Kota Payakumbuh/DPD PLC Payakumbuh, agenda yang sangat di nanti kan oleh semua member PLC se Nusantara dan Big Family atau keluarga besar PLC diharapkan dapat berjalan sukses dan lancar pada hari puncaknya yaitu tanggal 5 – 6 Oktober 2024, di kebupaten 50 kota Sumatera Barat.
Selain agenda puncak ulang tahun PLC yang ke 9 tahun agenda bagi seluruh member PLC dan Big Family merayakan ulang tahun PLC secara Nasional di Geopark Lembah Harau Kabupaten Lima Puluh Kota Provinsi Sumatera Barat. Pengurus Pusat PLC juga menggelar agenda Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PLC Tahun 2024, sesuai Amanat Munas PLC sebelumnya di Pasaman Barat yang awalnya ke pengurusan PLC non struktural menjadi struktural agar segera membentuk dan melantik susunan pengurus baik tingkat pusat, wilayah, daerah yang sudah terbentuk serta menyusun agenda atau program PLC secara Nasional. Menetapkan arah dan tujuan organisasi Rakernas menjadi forum untuk merumuskan visi, misi, dan tujuan strategis PLC.
Ketua Umum PLC yang terpilih Mukti Ali SH, Mkn, mengatakan ” Pada agenda pertemuan akbar PLC tahun ini menambah sejarah PLC di usia yang kesembilan tahun PLC mampu mengembangkan diri sebagai organisasi yang besar dan Banyak berkontribusi terhadap masyarakat dan ikut membantu program program Yang sejalan dengan Pemerintah seperti program sosial Kemasyarakatan , sosial Otomotif dan Kepedulian sesama member dan lingkungan masyarakat dalam negri bahkan luar negeri.
Dalam agenda perayaan ini kami menghimbau seluruh keluarga besar PLC mari kita persiapkan dan luangkan waktu utk bisa berkontribusi serta kehadiran untuk merawat silaturahmi lebih erat menguatkan kedekatan emosional. Semoga acara Rakernas dan Anniversary PLC di tahun ini dapat berjalan aman, lancar, dan nyaman serta disambut meriah oleh rekan rakan PLC se Indonesia, Aamin, tutur Ketum PLC.”
Pada agenda tersebut oleh panitia pelaksana di mana di wakili oleh Om Rinto Simabua Sebagai Wakil Ketua Pelaksana Rakernas dan Anniversary yang juga ketua DPD PLC kota Payakumbuh mengatakan ” Suatu kebanggaan bagi kita di DPD PLC Payakumbuh khususnya yang telah dipercayakan oleh pengurus pusat sebagai tuan rumah penyelenggara pada agenda nasional tahun ini dimana melalui kegiatan ini kita bisa memperkenalkan secara lansung destinasi wisata Lembah Harau dan kuliner yang ada di kota Payakumbuh dan Luak Limo Puluah kepada 52 wilayah kabupaten dan kota yg akan hadir dalam acara akbar tersebut, semoga acara berjalan lancar dan sukses sesuai harapan kita bersama ” tutup Wakil Ketua Pelaksana.
Saat team humas PLC Pusat konfirmasi via WhatsApp dengan Ketua Panitia Om Albert Awe Kapoyos yang juga Ketua Harian PLC, om Awe menyampaikan ” Acara sesuai rencana di adakan pada 2 tempat yaitu di aula kantor bupati 50 kota untuk agenda acara Rakernas PLC 2024 dan lokasi kedua di kawasan wisata lembah harau untuk agenda puncak Anniversary ke 9 PLC” tutup Om Awe.
Agenda yang di tunggu tungg dan dinantikan oleh seluruh member PLC dan big family di tahun 2024, hendaknya dapat menjadi momentum PLC menyala di anniversary yang ke 9 tahun. PLC Road to Geopark Lembah Harau
Artikel By : Humas dan Media Publikasi PLC